Tips Untuk Mengetahui Karakteristik Siswa Di Kelas
Pendidikan merupakan pembelajaran pengetahuan, keterampilan dan karakter sekelompok orang atau seseorang melalui kegiatan pengajaran, pelatihan dan pembinaan. Pendidikan sering terjadi di bawah bimbingan guru dengan melibatkan orang tua, tetapi juga memungkinkan terjadi secara otodidak.
Banyak cara yang bisa dilakukan oleh guru untuk bisa memahami karakteristik siswa. Guru perlu berusaha dan berkerja sungguh-sungguh agar bisa memahami karakteristik siswanya sehingga tidak salah dalam proses pendidikan, pembinaan dan pelatihan terhadap siswa yang beragam karakteristik, minat dan bakatnya.
Oleh karena itu berikut ini beberapa tips jitu yang bisa dilakukan oleh guru untuk mengetahui karakteristik siswa di kelas yaitu antara lain:
1. Amatilah saat proses belajar mengajar di kelas
Di saat kegiatan belajar mengajar guru hendaknya memerhatikan bagaimana siswa berinteraksi dengan teman-temannya saat di kelas. Pola interaksi yang sama bisa saja terulang pada saat siswa harus bekerja dan mengerjakan tugas bersama teman secara berkelompok. Di situlah guru dapat mengetahui karakter siswa.
2. Perlakukan siswa dengan adil
Guru harus berlaku adil. Jangan pernah berikan perlakuan yang berbeda satu sama lain di antara siswa, kecuali dalam hal khusus yang memang dibutuhkan perlakuan secara khusus. Adil tidak berarti sama rata, tetapi memberikan sesuatu sesuai porsinya dan bijaksana.
3. Mengenal siswa dengan masuk ke dunianya
Guru hendaknya bergabung bersama siswa ketika mereka sedang bermain atau melakukan aktivitas lain di sekolah. Dengan begitu guru sementara mengobservasi minat dan bakat siswa dengan cara terjun langsung ke aktivitas yang disenangi siswa.
4. Lakukan Pendekatan psikologis
Metode pendekatan psikologis bisa dilakukan dengan cara wawancara, bertanya hal-hal penting dan dekat dengan siswa, berdiskusi terkait minat siswa. Dengan begitu guru akan mengetahui tujuan belajar siswa tersebut. Hal ini jika dilakukan maka guru akan mendapat respon dan informasi terkait karakteristik setiap siswa yang berbeda-beda itu. Setelah guru mendapat informasi terkait minat dan bakat siswa, selanjutnya dibuatkan pemetaan dan lakukan pendampingan, latihan dan pembinaan secara berkala.
5. Jadilah sahabat siswa
Sahabat merupakan seseorang yang sangat penting dalam hidup kita. Kedekatan emosional antara guru dan siswa dapat membantu guru untuk memahami karakteristik siswa. Dengan kedekatan emosional, siswa tidak ragu untuk menyampaikan masalah atau pendapatnya tentang suatu hal kepada guru. Disitulah terjadi interaksi yang bermutu.
6. Memahami lingkungan di sekitar siswa
Lingkungan menjadi salah satu faktor yang memengaruhi terbentuknya karakteristik seseorang. Begitu pula dengan siswa, lingkungan dan pengalaman yang ia miliki sebelumnya sangat berpengaruh terhadap karakternya. Kenalilah ! Hal ini menjadi sisi yang membantu guru mendalami karakter setiap peserta didik.
7. Diskusikan dengan orang tua siswa
Tingkat keberhasilan sangat besar atas andil orang tua. Orang tua adalah sosok yang paling dekat dengan siswa atau anaknya ketika di rumah. Guru dapat menghubungi atau bertemu langsung dengan orang tua dan menanyakan kebiasaan siswa selama di rumah untuk mengetahui karakteristik mereka. Dengan begitu guru dapat mengambil suatu keputusan yang terpat terhadap siswa di sekolah
Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan oleh guru untuk mengetahui karakteristik siswa di kelas agar tidak bias dalam proses belajar mengajar. Hal ini tentu akan membuat iklim belajar di sekolah semakin bermutu.
Penulis: Martha Paol Nabu
Posting Komentar untuk "Tips Untuk Mengetahui Karakteristik Siswa Di Kelas"